Saturday, March 15, 2014

Karakter manusia di akhir zaman -Tanya jawab Ma'had 9 Juni 2010-

1073. Dari Regan di Penganten, Balen: Ustadz, bagaimana karakter dan model manusia di akhir zaman ?

Jawab:
Tanda-tanda hari kiamat sudah dekat, seperti yang terdapat di hadits-hadits yang berikut ini:

1. Sabda Nabi SAW:
Di zaman akhir itu banyak fitnah, orang yang tidur di dalam banyak fitnah itu lebih baik daripada orang yang bangun, dan orang yang bangun lebih baik daripada orang yang berdiri, dan orang yang berdiri lebih baik daripada orang yang berjalan, barang siapa yang mendapat tempat perlindungan maka hendaklah dia berlindung. HR Muslim dari Abu Hurairah ra
Tegasnya zaman akhir itu banyak fitnah.

2. Imam Ahmad, Imam Bukhari Muslim, dan Imam At-Tirmidzi meriwayatkan dari sahabat Anas ra, beliau berkata: Sungguh aku akan menceritakan satu hadits kepadamu, tidak ada yang bisa menceritakan hadits ini seorang pun sesudah aku. Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda: termasuk tanda-tanda zaman akhir Ilmu menjadi makin sedikit, dan yang timbul adalah kebodohan, dan muncul banyak perbuatan zina, dan banyak sekali wanita di zaman akhir, laki-lakinya sedikit, besok terjadi 50 orang wanita itu untuk 1 orang laki-laki.

Yang dimaksud ilmu menurut Imam Ibnu Qayyim adalah Al-Quran, sabda Nabi SAW dan ucapan-ucapan para sahabat.

3. Diriwayatkan oleh Ath-Thabarani dari sahabat Anas ra: Termasuk tanda-tandanya dekat dengan kiamat itu banyak perbuatan keji, dan banyak ucapan keji, dan orang suka memutuskan hubungan silaturrahim, banyak orang yang menghianati orang yang bisa dipercaya, dan mempercayai orang-orang yang suka khianat. Hadits ini juga diriwayatkan oleh Al-Bazzar dan juga oleh Imam Ahmad dari Ibnu Umar ra.

4. Diriwayatkan oleh Imam An-Nasai dari Sahabat Anas: Termasuk tanda-tanda kiamat, orang membanggakan kemegahan bangunan masjid.

5. Diriwayatkan oleh Ath-Thabarani dari Sahabat Ibnu Mas’ud ra: Termasuk tanda-tandar kiatam, ada orang lewat di masjid, tidak mau shalat tahiyyatal masjid, orang yang memberi salam hanya kepada orang yang kenal saja.

Dan masih banyak lagi.

Wallahu A’lam.

No comments:

Post a Comment